Profil Lee Soo Hyuk: Grim Reaper Sexy Di Drama Korea Tomorrow

tomorrow
Lee Soo Hyuk sebagai malaikat maut tampan di Tomorrow / Kredit: MBC

Lee Soo Hyuk menjadi salah satu aktor yang namanya kembali diperbincangkan berkat aktingnya yang memukau dalam drama Korea Tomorrow. Dalam drama ini, Lee Soo Hyuk berperan sebagai Park Jong Gil, seorang malaikat maut yang tampak dingin dengan masa lalu yang kelam.

Lee Soo Hyuk adalah salah satu dari banyaknya aktor Korea yang mengawali karir sebagai model di tahun 2006 dengan memeragakan busana Lone Costume milik Jung Wook Jun. 

Pada 2009 dan 2010, aktor kelahiran 31 Mei 1988 ini mulai menjajal dunia hiburan Korea dengan muncul di MV girlband Gavy NJ dan 2NE1. Sejak saat itu, Soo Hyuk mulai fokus berakting dengan membintangi sejumlah drama seperti White Christmas (2011), What’s Up (2011), Vampire Idol (2011-2012), Shark (2013), The Boy from Ipanema (2010), dan Horror Stories 2 (2013).

Yuk simak profil Lee Soo Hyuk, grim reaper sexy di drakor Tomorrow!

1. Debut sebagai aktor pada tahun 2011

Lee Soo Hyuk mengawali karirnya sebagai aktor lewat drama White Christmas (2011). Nama Lee Soo Hyuk mulai dikenal masyarakat luas setelah ia membintangi drama High School King of Savy sebagai second lead.

Pada 2016, Lee Soo Hyuk mulai merambah genre bertema spionase dengan membintangi drama berjudul Local Hero. Pada tahun yang sama, dia kembali ke genre komedi romantis di drama Lucky Romance dan Sweet Stranger and Me. Kedua drama tersebutlah yang membuat namanya semakin dikenal publik.

2.Bernaung di YG Entertainment sejak Maret 2017

Pada awal masuk ke dunia hiburan Korea, Soo Hyuk berawa di bawah agensi SidusHQ hingga 2014 sebelum akhirnya memutuskan untuk pindah ke J Entertainment. Setelah tiga tahun bersama agensi J Entertainment, Lee Soo Hyuk kemudian pindah ke YG Entertainment pada Maret 2017.

Pada pertengahan 2017, Soo Hyuk menjalani wajib militer dan menjadi petugas layanan publik selama dua tahun. Selesai resmi bebas tugas wamil pada 2019, Lee Soo Hyuk kembali ke layar televisi lewat drama Born Again pada 2020.

3. Model kelas atas Korea Selatan

Kemahirannya sebagai model terbukti dengan mendapatkan penghargaan dari Korea Fashion Photographers Association sebagai Best New Model tahun 2017. Bahkan aktor dengan tinggi 184CM ini pernah menjadi juri tamu di America’s Next Top Model dalam segmen khusus di Korea.

Tidak sampai disitu saja, pencipta Webtoon Fashion King, Kian84 juga pernah mengungkapkan bahwa salah satu karakternya sengaja dibuat seperti Lee Soo Hyuk karena parasnya yang dinilai sempurna.

Sebagai model papan atas di Korea Selatan, pemilik Instagram @leesoohyuk juga sering disibukan dengan banyak pemotretan dengan GQ, W, Elle, Harpers Bazaar, dan lain-lain. Ia bahkan digaet menjadi model iklan dari berbagai brand seperti Adidas hingga Bvlgari.

4. Bintang Doom At Your Service bersama Seo In Guk dan Park Bo Young

Doom at Your Service merupakan drama romance fantasy garapan tvN yang tayang  pada 2021 lalu. Drama ini mengangkat kisah cinta tak biasa antara manusia dengan dewa kehancuran (Seo In Guk). Perjalanan cinta mereka dimulai saat seorang wanita bernama Tak Dong Kyung (Park Bo Young) meratapi hidupnya setelah didiagnosa menderita glioblastoma dan diprediksi hidupnya tersisa kurang lebih tiga bulan atau 100 hari.

Dalam drama ini Lee Soo Hyuk berperan sebaga Cha Joo Ik yang merupakan bos penerbitan tempat Tak Dong Kyung bekerja yang nantinya jatuh cinta dengan sahabatnya Dong Kyung yang diperankan oleh Shin Do Hyun.

5. Kehidupan cinta Lee Soo Hyuk

Dilansir dari beberapa media Korea, Lee Soo Hyuk sempat berkencan dengan aktris bernama Kim Min Hee, yang pernah menjadi kekasih Jo In Sung dan saat ini tengah memadu kasih dengan sutradara berisitri Hong Sang Soo. Mereka pertama kali bertemu pada Juli 2008. Namun hubungan keduanya berakhir pada 2010 karena kesibukan masing-masing.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here