Taylor Swift (Akhirnya) Berhasil Lewati Elvis Presley

Jelang tutup tahun, Taylor Swift menambahkan 1 penghargaan lagi ke dalam daftar panjang pencapaiannya di tahun 2023.

Taylor Swift kini memegang rekor minggu terbanyak sebagai artis solo di peringkat pertama tangga album Billboard 200. Album 1989 (Taylor’s Version) menduduki peringkat teratas minggu ini.

Total Swift sudah 68 minggu di puncak tangga album (tidak berturut-turut) dan melampaui Raja Rock n’ Roll Elvis Presley.

Hanya The Beatles yang memiliki minggu lebih banyak di peringkat pertama saat ini dibandingkan Swift. The Beatles duduk di puncak selama 132 minggu dari 19 album dalam kurun 1964-2001. 

taylor swift
Kredit foto: Instagram @taylorswift

68 minggu masih jauh dari 132 minggu, tapi setidaknya Swift dan penggemarnya memiliki sesuatu untuk dibanggakan. Pencapaian tersebut menutup tahun yang penuh kebahagiaan.

The Eras Tour Taylor Swift menjadi film konser terlaris sepanjang masa, dengan pendapatan lebih dari 250 juta dolar AS (sekira Rp 3,8 triliun) di seluruh dunia. The Eras Tour sendiri merupakan acara musik terlaris tahun 2023, menjadikannya seorang miliarder.

Lagu Swift “Cruel Summer,” dari album berusia empat tahun, mencapai No. 1 di chart Billboard Hot 100. Sementara unusan asmara, Swift menemukan cintanya dalam diri Travis Kielce dari Kansas City Chiefs.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here