Jatuh Cinta Dengan Son Seok Koo dan Kim Ji Won di My Liberation Notes? Simak 4 Rekomendasi Drakor Serupa!

my liberation notes
Kredit: JTBC

Selama delapan minggu berturut-turut, healing drama yang dibintangi Kim Ji Won, Son Seok Koo, Lee Min Ki dan Lee El, My Liberation Notes, telah menghibur para penonton setelah minggu yang panjang dan melelahkan.

Tapi Jangan khawatir karena harus berpisah dengan kisah manis “worship couple” yang sukses membuat hati pemirsa dag – dig – dug kala mengikuti cerita mereka karena kami telah menyusun daftar drama Korea alias drakor yang memiliki konsep serupa dengan serial yang baru saja selesai tayang ini. Apa saja? Simak yuk lebih jelasnya di bawah ini!

Fight for My Way

Sebelum menjadi sosok introvert dalam My Liberation Notes, nama Kim Ji Won lebih dulu meroket berkat perannya sebagai gadis yang tidak menyerah dengan mimpinya dan terus berusaha membuatnya menjadi kenyataan dalam drakor Fight for My Way bersama aktor Park Seo Joon.

Narasinya mengikuti kehidupan empat teman SMA yang saling mendorong untuk mencapai impian dan melarikan diri dari kehidupan mereka yang sederhana dan biasa saja.

Ketika Kim Ji Won menunjukkan sisi emosionalnya dalam My Liberation Notes, peran utamanya dalam drama komedi romantis in jauh lebih kacau, berani, dan lebih percaya diri.


Karakter yang diperankan dalam drama ini sangat berbeda satu sama lain, dengan memperlihatkan keluwesan dan kekuatan mereka sebagai bintang veteran.

My Father is Strange

Banyak pemirsa yang mencintai drakor yang fokus pada kehidupan keluarga. Perpaduan akting Jung So Min, Lee Joon dan Ahn Hyo Seop lewat drakor My Father Is Strange pastinya harus masuk dalam daftar tontonan favorit kamu!

Ceritanya mengikuti kehidupan empat saudara kandung dan orang tua mereka yang penuh dengan komedi, misteri, dan banyak romansa yang menyelimuti.

Selain itu, drama ini menggambarkan esensi keluarga yang sebenarnya, dimana meskipun terpisah jauh, keluarga masih dapat menemukan cara untuk menunjukkan cinta dan dukungan terhadap satu sama lain dalam setiap situasi.

Chocolate

Bisa dibilang drakor Chocolate tidak terlalu mendapatkan banyak perhatian dari publik. Ceritanya mengikuti kehidupan Lee Kang, diperankan oleh Yoon Kye Sang, yang tumbuh di desa tepi laut namun bermimpi menjadi koki terkenal di dunia.

Hidupnya mulai berubah setelah bertemu Moon Cha Young, diperankan oleh Ha Ji Won, dan kemudian jatuh cinta.

Chocolate adalah kisah cinta yang menggambarkan kehidupan orang dewasa yang lambat, manis dan romantis di sebuah desa kuno.

Be Melodramatic

Drama yang satu ini merupakan sebuah hidden gem yang menyentuh tema persahabatan, cinta dan mimpi.

Be Moledramatic menampilkan perspektif yang berbeda tentang kehidupan melalui mata para pemain termasuk Jeon Yeo Bin, Chun Woo Hee, Gong Myung dan aktor paling hot saat ini berkat perannya sebagai Tuan Goo yang misterius di drakor My Liberation Notes, Son Seok Koo.

Secara khusus, serial ini juga menyoroti makna mendalam tentang keluarga dan teman yang tetap berada di sisi kamu dan membantu melewati pengalaman yang traumatis.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here