4 Macam Kombinasi Makanan Ini Bisa Mempercepat Penurunan Berat Badan

salad ffiesta
Sumber foto: Pinterest

Bagi kamu yang sedang berusaha untuk menunrunkan berat badan tentunya sudah paham bahwa berolahraga secara rutin, dengan ditunjang dengan pola makan yang tepat dan porsi seimbang, dapat membantu menurunkan berat badan.

Tapi tahukah kamu bahwa ada beberapa kombinasi makanan tertentu yang dapat mempercepat proses penurunan berat badan kamu dengan cara yang sehat dan aman?

Dilansir dari laman Healthwere, berikut adalah beberapa kombinasi makanan yang harus kamu konsumsi untuk mempercepat penurunan berat badan.

Oatmeal dan Selai Kacang

Oatmeal merupakan biji-bijian yang sehat, karena mengandung banyak vitamin, mineral, serat dan antioksidan yang sangat diperlukan tubuh.

Konsumsi oatmeal secara rutin membantu mengurangi kolesterol dan gula darah, sekaligus mengurangi porsi makan karena membuat usus merasa cepat penuh dan kenyang.

Oatmeal sangat cocok dipadukan dengan selai kacang, karena selai kacang mengandung protein nabati tinggi, rendah karbohidrat dan mengandung lemak baik dengan kalori sedikit

Bayam dan Apel

Bayam mengandung karbohidrat rendah namun kaya akan serat, serta mengandung vitamin C, vitamin K, asam folik, zat besi, kalsium dan nitrat yang membantu menurunkan tekanan darah.

Apel mengandung 85% air dan rendah kalori. Apel juga kaya akan serat yang bisa membuat kita kenyang lebih cepat dan lama, sehingga membantu mempercepat penurunan berat badan.

Nanas dan Jus Lemon

Nanas memiliki kalori rendah dan kaya akan air dan serat, sehingga cocok untuk dijadikan kudapan ideal untuk menurunkan berat badan.

Sementara itu, lemon memiliki berbagai jenis nutrisi penting yang dapat membantu menurukan berat badan, karena lemon mengandung citric acid yang membantu membakar lemak tubuh lebih cepat dan efisien.

Telur dan Alpukat

Telur mengandung berbagai protein yang penting untuk tubuh, menyediakan energi dan membuat kita kenyang lebih lama.

Alpukat memiliki tingkat nutrisi tinggi, merupakan sumber protein lemak nabati yang sehat dan membantu menjaga tingkat energi dan kesehatan tubuh dalam beraktivitas sehari-hari. Kalau kalian sedang diet, jangan lupa mengonsumsi kombinasi bahan makanan tersebut diatas ya untuk mempercepat penurunan berat bad

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here