Waspada, 4 Sinyal Ini Tunjukkan Hubungan Kamu Nggak Bakal Awet!

lover quarrel
Sumber foto: Pinterest

Semua orang pastinya ingin menemukan “the one”, yang pada akhirnya akan menjadi pelabuhan terakhir untuk menghabiskan sisa hidup dan berbagi suka dan duka bersama selamanya.

Tapi tahukah kamu, bahwa pada awal hubungan, kamu sudah bisa meprediksi lho apabila hubungan yang baru kamu jalin kemungkinan besar nggak akan bertahan lama.

Hmm, kira – kira apa saja tanda-tanda yang perlu diwaspadai? Simak yuk lebih jelasnya di bawah ini!

1. Kehidupan pribadi kamu berubah total

Sebelumnya kamu merupakan seseorang dengan kepribadian terbuka. Kamu senang jalan – jalan dan bertemu orang-orang baru.

Namun, sejak berhubungan dengan pasangan kamu yang sekarang, kamu berubah menjadi pendiam dan lebih sering berada di rumah karena pasangan kamu nggak suka kamu sering-sering hang out bersama teman-teman kamu.

Hal ini bisa jadi merupakan salah satu tanda hubungan kamu nggak bakal awet, karena salah satu dari kamu harus berubah untuk mengakomodasi keinginan yang lain.

2. Menoleransi kelakuan atau kebiasaan buruk pasangan

Tidak menghormati keinginan dan kebutuhan kamu, bercanda berlebihan hingga menyakiti perasaanmu, dan tingkah laku buruk lainnya, bahkan sampai melakukan penyiksaan terhadap dirimu, baik secara fisik, mental atau verbal.

Hal diatas merupakan red flag dalam hubungan yang harus diwaspadai. Jika kamu menoleransi sikap-sikap buruk pasangan, bisa dipastikan hubungan kalian berdua bagaikan bom waktu yang hanya menunggu untuk meledak.

3. Mengungkit-ungkit masa lalu

Jika salah satu dari kalian berdua, atau bahkan dua – duanya, sering mengungkit-ungkit masa lalu, seperti misalnya kesalahan yang dulu pernah dilakukan atau menyindir tentang mantan, bisa dipastikan hubungan kalian akan sulit untuk awet.

Salah satu bagian penting dari memiliki hubungan jangka panjang adalah kedua belah pihak harus memiliki kematangan emosi, kemampuan untuk memaafkan dan belajar dari kesalahan masing-masing untuk saling memperbaiki diri.

4. Punya ekspektasi terlalu tinggi pada pasangan

Tidak ada manusia yang sempurna, setiap orang memiliki kekurangan masing-masing, tidak terkecuali pasangan kamu.

Jika kamu terlalu menuntut pasangan untuk selalu sempurna dalam segala hal, pada akhirnya kamu hanya akan merasa kecewa.

Akibatnya kamu dan pasangan akan sering ribut untuk masalah-masalah kecil, hanya karena kecewa semua tidak berjalan seperti yang kamu inginkan.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here