Siapa Putri Ariani, Penerima Golden Buzzer Dari Simon Cowell di America’s Got Tolent 2023?

putri ariani
Putri Ariani tampil di audisi America's Got Talent 2023 / Kredit; NBC

Nama Putri Ariani kini tengah trending di berbagai media sosial berkat keberhasilannya mendapatkan golden buzzer dari Simon Cowell di audisi America’s Got Talent musim ke-18. Alhasil, Putri otomatis lolos audisi America’s Got Talent 2023. Saking terpesonanya dengan suara dan penampilan Putri, Simon bahkan meminta Putri secara khusus untuk menyanyikan lagu kedua.

Kesuksesan Putri tentunya membuat bangga netizen Indonesia. Putri sendiri berhasil memukau penonton dan juri dengan menyanyikan lagu ciptaannya sendiri yang berjudul “Loneliness”. Sang penyanyi pun mempersembahkan lagu keduanya “Sorry Seems to Be the Hardest Word”, yang dipopulerkan oleh Elton John, untuk Simon. Tidak sia-sia, Putri pun kembali banjir pujian, yang menyamakan suara indahnya dengan suara malaikat.

Ingin berkenalan dengan Putri lebih lanjut? Simak yuk profilnya di bawah ini!

Profil Putri Ariani

putri ariani
Kredit: Instagram @agtauditions

Lahir dengan nama Ariani Nisma Putri pada 31 Desember 2005, Putri merupakan seorang penyanyi pop solo disabilitas netra yang berasal dari Indonesia.

Talenta Putri dalam musik memang luar biasa terlepas dari keterbatasan penglihatannya.  Sejak berusia 2 tahun, Putri mampu meniru bunyi suara yang di dengarkannya.

Orang tuanya yang mencium bakat yang dipendam oleh anak mereka pun mendukung Putri sepenuh hati. Di 2014, Putri memulai karier bermusiknya dengan mengikuti lomba menyanyi Indonesia’s Got Talent. Dia berhasil menjadi pemenang, yang membuat namanya semakin dikenal.

Putri lagi-lagi mengukir prestasi ketika di 2016 dia mendapatkan penghargaan sebagai penyanyi cilik berprestasi tingkat nasional di ajang Anugerah Baiduri. Lalu di tahun yang sama, Putri mendapatkan juara 2 tingkat nasional literasi FLS2N, dan menjadi finalis di acara The Voice Kids Indonesia musim ke-2.

Tidak hanya memiliki suara emas, Putri juga piawai bermain piano dan menciptakan lagu. Terbukti ketika lagu ciptaannya “Loneliness”, yang dinyanyikan di America’s Got Talent 2023, sukses menyentuh hati penonton dan para juri.

Untuk menunjang kariernya, Putri mengembangkan karyanya di kanal YouTube miliknya dan menciptakan album perdana yang bertajuk “Melihat Dengan Hati”.

Ketika Indonesia terpilih menjadi tuan rumah Asian Para Games 2018, Putri mendapat kesempatan membawa lagu “Song of Victory” di acara pembukaan pesta olahraga Disabilitas se-Asia, untuk memberikan semangat para atlit bagi para atlet disabilitas.

Di 2023 ini, Putri kembali mengukir prestasi ketika mengikuti ajang pencarian bakat America’s Got Talent musim ke-18. Dia menjadi salah satu penampil yang diganjar golden buzzer oleh salah satu juri yang paling dihormati, Simon Cowell.

putri ariani
agt audition 2023

Saat Simon ditanya oleh Terry Crews, sang pembawa acara, mengapa dia menekan tombol golden buzzer, Simon menjawab, “Karena dia brilian.”

Putri akan berjuang di babak berikutnya untuk berlomba mendapatkan hadiah sebesar USD 1 Juta dan tentunya kesempatan untuk mengembangkan kariernya di kancah internasional.

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here