Princess Hours Akan Dibuat Ulang, Siapa Aktor dan Aktris yang Menjadi Pemeran Utamanya?

Setelah 16 tahun, drakor super populer Princess Hours dipastikan akan dibuat ulang pada tahun 2022, sebuah kabar yang sangat dinanti – nanti para penggemarnya. Sementara itu, bintang – bintang muda dengan reputasi yang beranjak naik bermunculan untuk menjadi deretan pemeran drakor yang dianggap sebagai salah satu pembuka jalan gelombang Hallyu ke seluruh dunia. Nama – nama seperti Song Kang, Hwang In Yeop, Suzy, Han So Hee, dan banyak lagi adalah deretan aktor dan aktris yang kemungkinan terpilih untuk tampil dalam drakor tersebut.

Sebelumnya pada awal tahun 2021, outlet media melaporkan bahwa drakor hit Princess Hours akan dibuat ulang, sebagaimana dilansir melalui Kdramastars.

Bulan ini, seorang staf produksi merilis nama-nama aktor dan aktris Korea yang merupakan calon kuat pemeran utama dari serial mendatang.

Pada bulan Maret 2021, Kim Young Bae, kepala divisi produksi konten Group Eight, sebuah perusahaan produksi drama, mengkonfirmasi bahwa akan ada pembuatan ulang Princess Hours dan dijadwalkan untuk mulai syuting pada musim panas 2022.

Para penggemar sangat antusias menyambut berita tersebut. Alasan mengapa pihak rumah produksi terdorong untuk memiliki versi baru dari drama tersebut adalah karena meningkatnya permintaan dari publik yang diunggah oleh penggemar via media sosial.

Selain itu, salah satu produser mengungkapkan bahwa karena hype dari drama itu sendiri, penggemar dari seluruh dunia mulai memberikan suara mereka tentang siapa yang mereka inginkan untuk memainkan peran utama.

Berdasarkan casting virtual atau polling, publik menominasikan Suzy, Kim So Hyun, Kim Yoo Jung, Kim Hye Yoon, dan Park Bo Young untuk memainkan peran Shin Chae Kyung, yang awalnya diperankan oleh Yoon Eun Hye.


Sementara itu, mengenai peran Lee Shin yang diperankan oleh bintang Jirisan, Ju Ji Hoon, dalam drama aslinya, publik melihat potensi dalam diri Park Bo Gum, Song Kang, Hwang In Yeop, Lee Do Hyun, Ahn Hyo Seop, dan Kim Young Dae.

Kim Young Bae juga menyebutkan bahwa Rowoon SF9 dan bintang Mr. Queen, Na In Woo, mungkin cocok untuk peran Lee Yul (Kim Jung Hoon).

Di sisi lain, Young Bae mengatakan bahwa Han So Hee atau Go Min Si juga cocok untuk memerankan karakter Min Hyo Rin (diperankan oleh Song Ji Hyo).

Namun, nama – nama ini hanya beberapa bintang Korea yang mungkin akan dimasukkan dalam final casting untuk pembuatan ulang Princess Hours. Drama MBC adaptasi manhwa berjudul Goong yang diproduksi pada tahun 2006 ini mendapatkan popularitas besar selama bertahun-tahun. Kisah cinta bak Cinderella yang unik dan indah dari seorang gadis SMA biasa yang dijodohkan dengan seorang putra mahkota menjadi salah satu drama Korea terbaik yang digandrungi pemirsa.

Princess Hours yang juga dikenal sebagai Goong, menerima rating pemirsa tertinggi yang mengesankan sebesar 28,3% selama penayangannya. Ditambah lagi, drama ini merupakan drama yang membuka jalan Yoon Eun Hye dan Ju Ji Hoon sebagai aktris dan aktor yang diperhitungkan dalam kancah industri hiburan Hallyu.

Bagaimana menurut kamu dengan rencana pembuatan ulang drakor Princess Hours ini? Siapa yang pantas menjadi jajaran pemeran utamanya? Jangan lupa bagikan pendapatmu di kolom komentar di bawah ini!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here