BAFTA Film Awards 2022: DUNE Menangkan 5 Penghargaan

BAFTA Mask

Malam Puncak Acara Penghargaan BAFTA (British Academy Film and Television Arts) Awards telah digelar di Royal Albert Hall, London, Inggris, tadi malam pada 13 Maret 2022 pukul 19.00 waktu setempat. Dengan Rebel Wilson sebagai Host, Acara penghargaan film tahunan yang dipersembahkan oleh British Academy of Film and Television Arts ini merupakan ajang penghargaan tertinggi di Inggris bagi film-film terbaik di dunia.

Dune” telah mendominasi BAFTA Film Award 2022 dengan meraih 5 penghargaan untuk Desain Produksi Film, Spesial Visual Effect, Sinematografi, Sound dan Original Score Terbaik. Namun demikian Penghargaan Film Terbaik diraih oleh The Power of the Dog, dengan Jane Campion sebagai Sutradara Terbaik.

Dune mendominasi dengan 5 Penghargaan

Selain The Power of the Dog, West Side Story dan CODA juga memenangkan 2 Penghargaan BAFTA Film Award.

The Power of The Dog keluar sebagai film terbaik di ajang BAFTA 2022

Berikut Daftar Lengkap Pemenang BAFTA 2022 :

  1. The Power of the Dog – Film Terbaik
  2. The Power of the Dog – Jane Campion Sutradara Terbaik
  3. CODA – Pemeran Pendukung Pria Terbaik (Troy Kotsur)
  4. CODA – Skenario Adaptasi Terbaik (Siân Heder)
  5. West Side Story Pemeran Pendukung Wanita Terbaik (Ariana DeBose)
  6. King Richard – Pemeran Utama Pria Terbaik (Will Smith)
  7. After Love – Pemeran Utama Wanita Terbaik (Joanna Scanlan)
  8. West Side Story Casting Terbaik
  9. DuneOriginal Score Film Terbaik
  10. Dune – Sinematografi Terbaik
  11. Dune – Desain Produksi Film Terbaik
  12. DuneSound Terbaik
  13. DuneSpecial Visual Effects Terbaik
  14. Licorice Pizza – Skenario Terbaik (Paul Thomas Anderson)
  15. Lashana Lynch – EE Rising Star Award
  16. The Harder They Fall – Outstanding Debut (Jeymes Samuel)
  17. Summer of Soul (…Or, When the Revolution Could Not Be Televised) – Film Documenter Terbaik
  18. Drive My Car – Film Bahasa Asing Terbaik 
  19. Encanto – Film Animasi Terbaik
  20. No Time to Die – Editing Film Terbaik
  21. The Eyes of Tammy Faye Make Up & Hair
  22. Cruella – Desain Kostum Film Terbaik
  23. The Black Cop – Film Pendek Terbaik
  24. Do Not Feed the Pigeons – Film Pendek Animasi Terbaik
  25. BelfastOutstanding British Film
  26. The Harder They FallOutstanding debut by a British writer, director or producer (Jeymes Samuel & Boaz Yakin)

Dalam BAFTA Film Awards 2022 ini, Jane Campion telah menjadi Sutradara Wanita ketiga yang menerima penghargaan Sutradara Terbaik, setelah Chloe Zhao (Nomadland) pada tahun 2021 dan Joan Kemp-Welch pada tahun 1958.  

Will Smith meraih penghargaan aktor terbaik lewat film “King Richard”

Sementara Empat penghargaan yang diraih Aktor terbaik kali ini merupakan debut bagi Will Smith, Troy Kotsur, Joanna Scanlan dan Arianna DeBose dalam BAFTA Film Awards. Hal ini juga menjadikan Troy Katsur sebagai Aktor tuna rungu pertama yang meraih BAFTA Film Awards.

Acara penghargaan ini juga menampilkan dua pertunjukan musik oleh Dame Shirley Bassey menampilkan ‘Diamonds are Forever’ untuk merayakan 60 tahun James Bond, dan Emilia Jones menampilkan Joni Mitchell ‘Both Sides Now’ dari film CODA.

Ariana De-Bose

BAFTA merupakan suatu badan amal seni independen dan terkemuka di Inggris yang tahun ini menandai perjalanannya selama 75 tahun. Melalui penghargaan-penghargaannya, BAFTA telah memberikan pengakuan dan perayaan bagi insan kreatif yang unggul dalam film, games dan televisi dengan tujuan untuk memberikan inspirasi bagi generasi-generasi berbakat di masa mendatang. 

*Sumber : Bafta.org

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here