Apa Sih Bedanya Dunia Monster Gyeongseong Creature dan Sweet Home?

Gyeongseong Creature
Kredit: Netflix

Gyeongseong Creature dan Sweet Home adalah dua seri drama Korea Thriller yang bertemakan monster, dan dua-duanya diminati di Netflix. Dibintangi oleh bintang papan atas Korea juga.

Sweet Home yang dibintangi Song Kang telah diproduksi sebanyak dua season, menghadirkan sederet makhluk dan monster. Ada benang merah dalam karakter monster di Gyeongseong Creature dan Sweet Home, namun ada juga perbedaannya. Sang sutradara, Chung Dong Yoon menjelaskannya.

Chung Dong Yoon mengelaborasi bagaimana monster di Sweet Home dan Gyeongseong Creature memiliki asal muasal yang berbeda. Monster di Gyeongseong Creature tercipta karena sisi gelap kerakusan manusia. Hal ini kemudian menjadikan monster di Gyeongseong Creature secara naluriah memiliki emosi yang berbeda dengan Sweet Home.

Gyeongseong Creature
Kredit: Netflix

“Monster di drama kami berbeda karena ada rasa kesedihan dalam diri mereka. Nanti kalian akan sadar dan mengerti maksudku setelah menyaksikannya,” ucap Chung Dong Yoon.

Monster dalam Gyeongseog Creature sesungguhnya bukan tipe monster yang kuat. Masing-masing monster memiliki latar belakang cerita yang berbeda. Bahkan terlihat dari tampilan mereka. Sudah berbeda-beda. Termasuk bagaimana ekspresi mereka, dan aksi yang mereka tampilkan.

lee jin wook

Sweet Home

Ditekankan juga oleh Chung Dong Yoon, detil yang spesial dalam serial ini, ada raut penuh harap yang dimiliki oleh setiap monster dalam Gyeongseong Creature. Sesuatu yang membuat penonton ingin tahu lebih dalam mengenai mereka.

Untuk mencapai detail-detail tersebut, sang sutradara mengatakan, memang timnya melakukan komunikasi yang intens dengan tim efel visual (VFX). VFX berperan penting di sini. Gyengseong Creature tercipta berkat tangan dingin para ahli efek visul yang dirangkul sutradara dan Netflix.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here