4 Sinyal yang Diberikan Tubuh Ketika Terlalu Banyak Mengkonsumsi Vitamin

shock
Sumber foto: Pinterest

Mengonsumsi vitamin dan suplemen lainnya bisa membantu kita menjaga kesehatan tubuh. Namun kita perlu memperhatikan dosisnya, karena ada beberapa vitamin yang bisa kita dapatkan secara alami dari makanan dikonsumsi sehari-hari, sehingga meminum suplemen vitamin tanpa mengontrol dosisnya malah bisa mengakibatkan over dosis vitamin tersebut.

Apa saja sih sinyal yang diberikan tubuh ketika kita mengalami over dosis vitamin? Berikut ini adalah beberapa tanda yang menunjukkan bahwa kamu terlalu banyak mengonsumsi vitamin:

1. Sakit di bagian perut

Terlalu banyak mengonsumsi vitamin bisa mengakibatkan rasa mual, muntah dan diare. Namun hal ini juga bisa disebabkan karena kamu mengoonsumsi vitamin dalam keadaan perut kosong.

2. Rambut rontok

Biasanya rambut rontok disebabkan oleh terlalu banyak mengonsumsi vitamin A. Hal ini disebabkan karena kelebihan vitamin ini akan disimpan di dalam lapisan lemak tubuh, sehingga jika kita mengonsumsi terlalu banyak vitamin bisa menjadi racun bagi tubuh.

3. Meningkatkan resiko terkena kanker

Riset membuktikan bahwa mengonsumsi suplemen beta karotin atau vitamin E dan biotin terlalu banyak, bisa meningkatkan resiko kanker seperti kanker paru-paru dan penyakit jantung.

4. Masalah di sistem syaraf

Mengonsumsi vitamin B6 terlalu banyak bisa mengakibatkan masalah di sistem syaraf seperti rasa kebas atau perasaan geli di anggota tubuh tertentu seperti di tangan dan kaki.

Pastikan makanan yang kamu konsumsi mencukupi kebutuhan gizi kamu sehari-hari. Jika kamu ingin mengkonsumsi vitamina tau suplemen tambahan, atur dosisnya dengan baik supaya kamu tidak terlalu banyak mengkonsumsi vitamin tersebut.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here