Sinopsis Mea Culpa: Kelly Rowland Beradegan Panas, Dicap Film Terburuk!

Mea Culpa adalah film thriller berbumbu seks yang dirilis Netflix pada 23 Februari lalu. Berating 18+ untuk seks dan nudity, film ini memiliki Kelly Rowland ‘Destiny’s Child’ sebagai daya jual. Ditambah, dalam film ini, Kelly Rowland beradegan panas dengan lawan mainnya.

Mea Culpa membawa penonton masuk ke dunia seorang pengacara kriminal yang berambisi menghadapi tantangan menangani kasus pembunuhan seorang artis. Mea Harper (diperankan oleh Kelly Rowland) merupakan seorang pengacara kriminal yang penuh ambisi. Dengan tekad kuat, dia siap bekerja keras untuk mengungkap kebenaran.

Kehidupannya berubah ketika dia ditugaskan menangani kasus pembunuhan seorang artis bernama Zyair Malloy (diperankan oleh Trevante Rhodes), yang dituduh membunuh kekasihnya.

Sebagai seorang pengacara, Sea (panggilan untuk Mea Harper) harus menghadapi kliennya yang misterius dan penuh teka-teki.

Tantangan ini tidaklah mudah bagi Sea, yang berusaha keras untuk menggali kebenaran di balik tuduhan terhadap kliennya yang licik tersebut.

Film ini dipenuhi dengan ketelanjangan dan adegan intim antara Kelly dan rekan aktornya Trevante Rhodes. Dia adalah pemenang beberapa penghargaan Academy Award atas penampilannya sebagai Chiron dalam film Moonlight.

Mengingat kaliber para pemerannya, penggemar memiliki ekspektasi yang tinggi, tetapi ulasannya tidak sesuai. Nilai Mea Culpa di Rotten Tomatoes amat buruk atau hanya sebesar 14% di situs ulasan Rotten Tomatoes.

Di situs Rotten Tomatoes, tidak ada yang menulis ulasan baik sama sekali untuk Mea Culpa. Misalnya saja, “Naskah Mea Culpa terasa seperti draf pertama yang tergesa-gesa ditampilkan ke dalam bentuk film, tidak memiliki logika dasar, alur yang mengerikan buruk,” tulis Brian Orndorf.

Ya, untuk bintang sekelas Kelly Rowland, sayangnya, film in memang terasa kedodoran di sana-sini, seolah hanya menjual seks.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here