Min Woo Hyuk Sudah Menikah, Siapa Istri Pemeran Roy Kim yang Tampan di Doctor Cha?

min woo hyuk
Kredit: Instagram @min_woohyuk

Drama Korea “Dr. Cha” sukses meraih rating tertinggi untuk episode finalnya, bahkan mengalahkan drama populer “Itaewon Class”. Drama JTBC ini sangat menarik karena menawarkan cerita tentang romansa cinta dan benci, pengkhianatan, balas dendam, patah hati, dan penerimaan diri. Tidak hanya itu, penampilan second lead yang memikat ditunjang wajah tampan dan tubuh yang bugar dari karakter Roy Kim, yang diperankan Min Woo Hyuk, juga berhasil mencuri perhatian pemirsa.  

Uhm Jung Hwa (tengah) bersama lawan mainnya di Doctor Cha, Min Woo Hyuk (kiri) dan Kim Byung Chul / Kredit: Instagram @umaizing
Uhm Jung Hwa (tengah) bersama lawan mainnya di Doctor Cha, Min Woo Hyuk (kiri) dan Kim Byung Chul /Kredit: Instagram @umaizing

Aktor Korea Min Woo Hyuk, yang berperan sebagai dokter ahli bedah Roy Kim, membuat penonton terkagum-kagum. Dia sukses, cerdas, tampan dan manis.

min woo hyuk
Kredit: JTBC

Meskipun Min Woo Hyuk telah memiliki nama di kalangan penonton teater musikal Korea, dia terbilang sebagai aktor “baru” di dunia pertelevisian—artinya, dia mendapatkan sekelompok penggemar baru yang jatuh cinta pada pesonanya.

min woo hyuk
Kredit: Instagram @min_woohyuk

Meski begitu, satu hal yang paling mengejutkan penggemar baru Min Woo Hyuk adalah kenyataan bahwa dia adalah pria yang sudah menikah dan ayah dari dua anak. Bahkan, istrinya juga berasal dari dunia hiburan Korea. Istri Min Woo Hyuk merupakan mantan idola K-Pop dan pembawa acara bernama Lee Se Mi.

Siapa Lee Se Mi, Istri Min Woo Hyuk Pemeran Roy Kim di Doctor Cha

Pada 2009, Lee Se Mi memulai debutnya sebagai bagian dari generasi kedua girl group bergenre “semi-trot” LPG. Tidak hanya cantik, Lee Se Mi juga memiliki suara emas, membuat dirinya menjadi menjadi favorit penggemar pada saat menjadi idola K-pop di tahun 2009 hingga 2012.

Setelah tidak aktif lagi di indistri musik sekitar tahun 2012, Lee Se Mi dan Min Woo Hyuk sepakat untuk bersumpah setia dalam ikatan pernikahan.

min woo hyu and lee semi wedding
Min Woo Hyuk menikahi Lee Se Mi pada 2012 / Kredit: Hancinema

LPG sendiri masih memiliki satu “generasi” lagi sebelum akhirnya bubar pada 2016. Sedangkan Lee Se Mi, mulai bekerja sebagai pembawa acara home shopping pada 2013.

Pada 2015, pasangan itu menyambut anak pertama mereka — seorang putra yang diberi nama Park Yi Deun, seperti nama asli Min Woo Hyuk yaitu Park Sung Hyuk. Kemudian, pada 2020, seorang anak perempuan bernama Park Yi Eum hadir di tengah keluarga kecil mereka. Kedua anak yang lucu dan menggemaskan itu terungkap ke publik saat pasangan tersebut muncul di variety show “The Return of Superman” pada 2020.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here