Mask Girl Terus Berjaya, Dominasi Daftar Global Netflix

mask girl
Kredit: Netflix

Terlepas dari serangkaian kontroversi seputar drama balas dendam yang tidak biasa, serial Netlix “Mask Girl” terus menjangkau khalayak yang lebih luas dan mendapatkan pujian kritis. Berkat narasinya yang tidak lazim dan sinergi para pemain yang luar biasa, “Mask Girl” menikmati kesuksesan yang solid karena mengamankan posisi teratas di box office Netflix.

Beberapa minggu setelah dirilis, “Mask Girl”, yang dibintangi Nana dan Go Hyun Jung terus memikat industri hiburan.

mask girl
Kredit: Netflix

Acara Netflix ini berfokus pada kisah Kim Mo Mi, seorang wanita yang menjalani kehidupan bebas sebagai broadcast jockey bertopeng yang menawarkan kesenangan dewasa kepada pemirsa daringnya.

Dalam serial tersebut, aktris pendatang baru Lee Han Byul, Nana, dan Go Hyun Jung, semuanya memerankan Kim Mo Mi dalam garis waktu yang berbeda.

mask girl
Kredit: Netflix

Meskipun narasinya tidak linier, “Mask Girl” disutradarai dengan sempurna tanpa ada momen membosankan selama penayangannya, dan juga dilengkapi dengan lika-liku yang mencengangkan.

Menurut Netflix, serial ini mengamankan posisi teratas dalam kategori TV non-Inggris selama minggu terakhir bulan Agustus di lebih dari 72 negara termasuk Jerman, Australia, Jepang, Hong Kong, Filipina, dan banyak lagi.

Secara khusus, acara ini juga mencatat lebih dari 52 juta jam penayangan selama satu minggu, mengalahkan acara animasi populer “Ragnarok Season 3”.

Tidak diragukan lagi, “Mask Girl” menawarkan narasi yang belum pernah dilihat sebelumnya dalam balutan narasi komedi hitam yang tidak lazim.  Penasaran? Simak yuk trailer-nya di bawah ini!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here