Kier King Pertama Kali Nge-Host Konser Raya 29 Tahun Indosiar, Gimana Perasaannya?

Tak terasa, tahun berganti. INDOSIAR memasuki usia ke-29 tahun, kembali menggelar puncak perayaan ulang tahunnya melalui suguhan 2 Malam Puncak, yakni; “KONSER RAYA 29 TAHUN INDOSIAR LUAR BIASA MALAM PUNCAK PERTAMA” dan “KONSER RAYA 29 TAHUN INDOSIAR LUAR BIASA MALAM PUNCAK KEDUA”.

Ratusan artis terbaik tanah air, dipastikan akan bertabur di panggung 29 Tahun Indosiar, memerahkan suasana. Acara ini sendiri akan dipandu oleh 9 Host kesayangan Indosiar, dan di malam puncaknya bahkan bertambah menjadi 12 host yang akan memandu acara. Tiga di antara Host ini adalah Aldi Taher, Jirayut, dan Kier King!

Kredit: Instagram Kier King

Nama Kier King mungkin cukup familiar, khususnya di telinga pecinta musik dangdut serta mereka yang selalu menjadi pemirsa setia Indosiar. Kier King atau bernama lengkap Kierulf Raboy ini adalah penyanyi asal Mindanao, Filipina, kelahiran 8 Januari 1995. Selain sebagai penyanyi, Kier juga dikenal sebagai aktor.

Ia pernah mengikuti kompetisi Pop Star Kids 2 pada tahun 2007 di negaranya dan sukses menjadi juara. Di Indonesia sendiri, Kier juga mengikuti ajang kompetisi menyanyi dangdut yaitu D’Academy Asia 6. Sudah beberapa kali tampil sebagai Host di acara Indosiar, kini Kier King dipercaya tampil memandu di acara yang lebih luas dan sudah pasti menjadi sorotan.

 Sebuah pengalaman luar biasa yang disyukurinya. Sebelumnya, tak terbayangkan bisa menjadi artis di Indonesia. “Ini pengalaman pertama jadi host untuk ultah Indosiar, aku sangat bersyukur, diberi kesempatan ini. SUdah pasti, deg-degan ada. Aku bareng senior-senior host di acara ini, antusias banget. Sangat bersyukur. Saya dari usia 11 tahun jadi penyanyi, aktor di Filipina. Nggak pernah mimpi, sih bisa menjadi artis di Indonesia,” ungkap Kier King melalui Zoom, pada Kamis (4/1) siang.

Untuk itu memang Kier King mengaku harus belajar terus, terutama soal bahasa Indonesia. Saat ini, ia mengaku kemampuannya berbahasa Indonesia baru sampai 70%. Ini perlu diasah terus, apalagi kalau ia menjadi seorang pembawa acara. “Aku orang ngomong bisa mengerti. Tapi kalau cepat-cepat, mau balasnya masih suka susah. Jadi harus banyak belajar, seperti kata Jirayut, lihat video youtube, lebih banyak ngobrol. Aku bersyukur dan terus belajar,” bilang Kier King.

Selain nge-host bareng Jirayut, Aldi Taher, dan lain-lain, Kier King juga bakal bermain dalam drama musikal di ulang tahun ke-29 Indosiar. Ada kolaborasi seru Kier King dan Jirayut dalam drama musikal ini. “Kita bakal adu akting dan ini cool banget. Tapi ceritanya gimana, nanti lihat saja, biar surprise,”sambung Jirayut.

Jadi, nantikan “KONSER RAYA 29 TAHUN INDOSIAR LUAR BIASA MALAM PUNCAK PERTAMA” dan “KONSER RAYA 29 TAHUN INDOSIAR LUAR BIASA MALAM PUNCAK KEDUA” pada 10 – 11 Januari mendatang!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here