Eden Hazard Umumkan Pensiun dari Timnas Belgia, Kevin De Bruyne: Kamu Akan Dirindukan

Eden Hazard pensiun

Kabar mengejutkan datang dari pesepakbola Eden Hazard. Setelah membela Timnas Belgia sejak 2008, Hazard mengumumkan pensiun dari karier internasionalnya.

Pengumuman pensiun disampaikan pemain Real Madrid di akun Instagramnya pada Rabu (7/12). Dalam postingannya, dia mengucap salam perpisahan kepada pendukung Belgia.

“Satu halaman telah berubah hari ini. Terima kasih atas semua kebahagiaan sejak tahun 2008,” ucap gelandang 31 tahun.

“Hari ini saya memutuskan untuk mengakhiri karir saya sebagai pemain internasional. Suksesi sudah siap (menggantikan). Saya akan merindukannya,” lanjutnya.

Eden Hazard

“Terima kasih atas dukungan yang tidak tertandingi, terima kasih atas cintanya,” tambahnya.

Keputusan Hazard mendapat beragam komentar, tidak terkecuali dari rekan setimnya di Belgia. Kevin De Bruyne salah satunya. Dalam postingan di akun Instagramnya dia mengucap selamat atas perjalanan yang terukir selama ini.

“Perjalanan mengagumkan. Selamat Capi. Kamu akan dirindukan,” tulis De Bruyne di bagian caption.

Empat belas tahun membela Timnas Belgia, eks punggawa Chelsea mencatatkan 126 penampilan di seluruh ajang dengan 33 gol.

Hazard yang dianggap sebagai salah satu pemain terbaik di generasinya, dikenal karena kemampuan menggiring bola dan umpan terukur serta visi permainannya yang luar biasa.

Hazard memulai karier profesionalnya di tim Ligue 1 LOSC Lille pada 2007, sebelum dia pergi pada tahun 2012 untuk menghabiskan tujuh musim bersama Chelsea, di mana dia memenangkan Liga Premier Inggris dan Liga Europa dua kali, serta Piala FA dan Piala Liga.

Namanya tenggelam setelah bergabung dengan tim impiannya, Real Madrid pada 2019. Pengaruh Hazard di lapangan berkurang drastis setelah serangkaian cedera yang membekapnya. Bersama Madrid, ia menambahkan satu gelar Liga Champions, dua trofi La Liga, dan dua Piala Super.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here