6 Tipe Kepribadian Wanita, Kamu Yang Mana?

Membicarakan kepribadian manusia, baik pria maupun wanita, dapat dibagi menjadi beberapa kategori utama. Kebanyakan dari kita sebenarnya adalah campuran dari beberapa kategori ini dan tipe tiap orang dapat berubah selama masa hidup mereka karena banyak keadaan. Pada intinya semua jauh lebih kompleks dan rumit dari sebuah teori saja!

Dengan sifat positif dan negatif yang ada pada masing-masing kepribadian, setiap wanita unik dengan caranya sendiri. Dengan memahami setiap kepribadian tidak hanya akan membantu kita untuk memahami mengapa orang lain bertindak seperti itu, tetapi juga akan lebih membantu kamu memahami mengapa kamu, iya kamu! bertindak seperti itu. Ada beberapa perbedaan mendasar di dalam kepribadian wanita yang dapat identifikasi untuk tahu kamu masuk ke dalam kategori yang mana. Mari kita simak dulu ciri unik yang dimiliki setiap kepribadian tersebut, kira-kira kamu tipe yang mana ya?

Tipe Alpha: 

Wanita alpha biasanya kuat, sebagian besar figur CEO wanita dipandang sebagai wanita alpha karena mereka tidak menerima perintah dari siapa pun dan membantu perusahaan mereka tumbuh sesuai keinginan mereka. Dia adalah seorang pemimpin, ketika wanita lain membutuhkan seseorang untuk jadi panutan dan memberi inspirasi, wanita alpha sering kali menjadi orang yang menentukan.

Sikapnya yang percaya diri untuk setiap situasi berarti bahwa dia dapat memimpin kelompok ke dalam situasi yang tidak pasti dengan rasa percaya diri. Kepribadian wanita alpha sama seperti kepribadian pria alpha dalam hal mereka ingin mengambil peran yang menantang untuk menguji diri mereka sebagai pemimpin dan memajukan status sosial mereka

Tipe Beta: Sifat penurut, tertutup dan sering kali terlalu baik adalah ciri khas yang paling menonjol dari tipe Beta. Saat diminta untuk menyampaikan pendapat atau menghadapi pertengkaran, wanita beta lebih suka tidak bereaksi terhadap situasi dan memilih bungkam.

Perempuan beta cenderung memiliki rasa kecemasan yang tinggi ketika harus menyesuaikan diri dengan orang lain baik dengan teman atau calon pasangan. Perempuan Beta lebih mungkin jadi orang yang memberikan bantuan kepada siapa pun yang memintanya, baik itu membantu teman pindahan atau menjadi sukarelawan untuk tujuan yang sebenarnya tidak terlalu diminati. Tipe Beta akan selalu ingin membantu orang lain demi menjalin persahabatan dan mendapatkan rasa hormat dari orang lain.

Tipe Gamma

Perempuan Gamma menyadari value dalam dirinya sendiri dan tidak perlu membuktikan apa pun kepada orang lain. Untuk memastikan kebutuhannya sendiri terpenuhi dan dia bisa hidup dengan nyaman, perempuan gamma cenderung memiliki ruang dan gaya hidup yang terorganisir. Lingkungan rumah gamma sangat bersih dan nyaman, mereka selalu memiliki rencana atau sistem, dan mereka selangkah lebih maju dari yang lain.

Perempuan gamma akan mengejar apa yang dia inginkan dalam hidup, dan akan menggunakan dorongan batinnya untuk memastikan dia mencapai tujuannya. Tipe kepribadian ini berpikiran maju, selalu punya tujuan untuk diri mereka sendiri, dan berkomitmen pada rencana yang akan membawa mereka ke sana. Mantab!

Tipe Omega

Daripada pergi keluar dan memperluas lingkaran sosialnya seperti wanita alpha, tipe omega lebih suka tinggal di rumah, duduk di sofa, menonton televisi, membaca literatur klasik dan berfantasi tentang romansa. Wanita omega punya mimpi suatu hari nanti terhubung dengan seseorang yang berbagi semangat dan dedikasinya untuk pasangannya.

Punya kecenderungan suka menyembunyikan sebagian besar perasaan, wanita omega seringkali berakhir dengan luapan emosi. Hasil dari emosi yang menumpuk dan tertahan serta kecenderungan untuk menjadi sensitif membuat wanita ini lebih mungkin mengalami serangan panik atau masalah emosional daripada tipe kepribadian lainnya. Satu hal yang membuat kebanyakan orang mengagumi wanita omega adalah kecerdasan mereka di atas rata-rata. Wanita omega dapat menggunakan kecerdasannya untuk membantu orang lain dan membuka koneksi baru.

Tipe Delta

Bukan varian Covid-19 loh! Wanita delta adalah kepribadian yang tidak suka pergi ke pesta dan lebih suka tinggal di rumah.Ketika dia bersama orang baru yang tidak ada hubungannya dengan dia, kemungkinan ia akan tetap diam dan menyendiri. Dia telah memutuskan untuk membatasi interaksi sosialnya agar tetap nyaman dengan lingkaran teman-temannya yang lebih kecil. Wanita delta sebenenarnya punya kemampuan untuk terhubung dengan orang lain melalui keterampilan komunikasi yang sangat baik, tetapi dia harus mengatasi kecanggungan dan masalah kepercayaan ketika dia pertama kali bertemu seseorang.

Tipe Sigma

Wanita sigma adalah wanita yang menuntut perhatian dan dia bisa sangat mengintimidasi orang lain. Dalam kebanyakan kasus, kepribadian wanita sigma dan alpha, mereka punya tingkat kepercayaan diri yang sama yang memungkinkan mereka terlihat mengintimidasi dan menarik bagi banyak orang.

Alasan bagus untuk berteman dengan wanita tipe sigma adalah karena mereka sangat setia kepada orang yang mereka cintai. Seorang wanita sigma tidak akan pernah melupakan apa yang telah dilakukan seseorang untuk mereka dan akan selalu siap untuk membalas budi kepada seseorang yang dekat dengannya. Dalam banyak kasus, sifat perempuan Sigma punya sifat yang tidak mudah ditebak dan inilah yang membuat orang tertarik kepada mereka. Namun, sifat yang sulit dipahami ini juga tidak jarang menyebabkan orang jadi tidak mempercayai wanita sigma.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here