4 Rekomendasi Film Komedi Korea Teman Nonton di Hari Natal: Bernuansa Gelap Hingga Menyentuh

jung ji so

Hari Natal telah tiba dan ini adalah waktu untuk berkumpul bersama keluarga. Untuk memaksimalkan liburan meriah ini, tidak ada salahnya untuk meluangkan waktu sejenak dan menkmati sederetan film komedi dari Korea yang keren dan bisa dinikmati seluruh keluarga.

Mulai dari film pemenang Occar “Parasite” hingga film drama komedi yang menyentuh hati “Sinkhole,” keempat film ini layak untuk ditonton di musim liburan kali ini.

1. Parasite

Pertama dalam daftar adalah film pemenang Oscar ”Parasite”, yang dibintangi jajaran aktor papan atas Hallyu, termasuk Lee Sun Kyun, Cho Yeo Jeong, Choi Woo Shik, Park So Dam, Song Kang Ho dan banyak lagi.

Ini adalah film yang memvisualisasikan gambaran realistis kesenjangan kelas antara dua keluarga di Korea Selatan dengan menawarkan begitu banyak genre, termasuk komedi, drama, dan horor.

Dengan sinematografinya yang luar biasa dan narasinya yang indah, ini adalah film yang setiap orang harus tonton setidaknya sekali dalam hidup mereka. Jika kamu belum menontonnya, saksikan sekarang di Netflix!

2. Midnight Runners

Park Seo Joon dan Kang Ha Neul bekerja sama dalam film “Midnight Runners” sebagai duo lucu yang bercita-cita menjadi detektif terkemuka di masa depan. Pada hari Natal, mereka menyelamatkan seorang gadis yang menjadi satu-satunya alasan perubahan dalam hidup mereka karena mereka menemukan kejahatan yang lebih keji di balik semua itu.

“Midnight Runners” adalah film cerdas yang menggambarkan kesenjangan besar antar kelas masyarakat yang dibahas dengan santai melalui sudut pandang Park Seo Joon dan Kang Ha Neul.

Tonton sekarang bersama keluarga di Natal ini, dimana “Midnight Runners” tersedia bagi pemirsa global di platform streaming Viu.

3. 6/45

Go Kyung Pyo menjadi bintang utama film komedi “6/45”, yang menceritakan kisah personel militer Korea Utara dan Selatan yang semuanya bersaing untuk memenangkan tiket lotre.

Meskipun film ini mengusung genre komedi, ada sesuatu yang lebih dari apa yang terlihat ketika karya ini mengeksplorasi konsep kebebasan, perdamaian, dan afinitas manusia saat mereka mengenal satu sama lain dengan lebih baik. Tonton “6/45” di Viu sekarang!

4. Sinkhole

Cerdas, lucu, dan menyentuh hati. “Sinkhole”, yang dibintangi Cha Seung Won, Lee Kwang Soo, dan Kim Sung Kyun, merupakan film komedi bencana yang wajib ditonton semua orang bersama keluarga.

Film ini menceritakan kehidupan menyedihkan sebuah keluarga yang pindah ke rumah bernilai miliaran dolar di jantung kota Seoul, hanya untuk ditelan oleh lubang pembuangan besar pada hari perayaan pindah rumah mereka.

Film ini merupakan mahakarya dengan genre bencana dan komedi. “Sinkhole” dengan mulus, menciptakan proyek mengharukan yang disukai semua penggemar. Kamu bisa tonton sekarang di Viu!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here