3 Momen Terbaik Blue Dragon Series Awards 2023, Termasuk Kemenangan Daesang Song Hye Kyo

song hye kyo
Kredit: Instagram/kyo1122

Ajang penghargaan Blue Dragon Series Awards ke-2 usai digelar pada 19 Juli di di Incheon, dengan YoonA dan Jun Hyun Moo kembali sebagai pembawa acara.

Sports Chosun, yang mempersembahkan Blue Dragon Series Awards tahunan yang populer, telah secara resmi meluncurkan upacara penghargaan pertama Korea khusus untuk platform streaming yang dimulai pada 2022.

Mengingat perkembangannya yang sangat pesat, Blue Dragon Series Awards memberikan penghormatan kepada sederetan drama dan variety show yang diproduksi oleh layanan streaming, berbeda dengan jaringan televisi.

Mengenakan gaun dan jas mewah mereka, acara tersebut mempertemukan para selebriti papan atas Hallyu.

Berikut adalah beberapa momen terbaik yang terjadi dalam malam anugerah Blue Dragon Series Awards 2023!

Kemenangan Daesang Song Hye Kyo

song hye kyo
Kredit: Sports Chosun

Dalam gelaran bertabur bintang itu, Song Hye Kyo menikmati momen paling gemilangnya saat dia membawa pulang Daesang (Penghargaan Utama) untuk penampilan yang luar biasa di “The Glory“.

Sang aktris menikmati kejayaannya saat dia menjadi emosional saat mengenang masa-masa syutingnya di tahun lalu.

Song Hye Kyo berterima kasih kepada unit produksi, penulis, dan sutradara “The Glory” yang semuanya membimbingnya dan anggota tim lainnya menuju kesuksesan. Dia juga berterima kasih kepada lawan mainnya yang menambah kekuatan pada drama.

Satu momen yang membuat terharu adalah ketika Song Hye Kyo memberikan ucapan selamat untuk dirinya sendiri dengan berkata, “Aku ingin mengucapkan selamat kepada diriku sendiri karena memenangkan penghargaan ini. Kamu melakukan pekerjaan dengan baik, Hye Kyo.”

Pidato Kemenangan Lim Ji Yeon yang Jenaka

lim ji yeon blue dragon series 2023
Kredit: Instagram/artistcompanyofficial

Bukan hanya Song Hye Kyo yang mendominasi dengan aktingnya pada tahun lalu. Lim Ji Yeon, yang memerankan karakter antagonis Park Yeon Jin, juga menjadi sensasi lewat “The Glory”.

Berkat penampilannya yang imersif, dia dinobatkan sebagai Aktris Pendukung Terbaik tahun ini.

“Aku mendedikasikan kehormatan ini untuk pencipta ‘The Glory’, lawan mainku dan semua orang yang mendukung drama ini,” ujar Lim Ji Yeon dalam sambutannya.

Sang aktris menghangatkan hati Park Sung Hoon, Cha Joo Young, dan Song Hye Kyo yang hadir di acara tersebut lewat kata-kata kemenangannya di acara tersebut.

Karena Park Yeon Jin adalah karakter yang paling dibenci dalam “The Glory”, Lim Ji Yeon meminta maaf kepada setiap wanita Korea Selatan yang memiliki nama yang sama, membuat semua orang tertawa.

Interaksi Manis Pasangan Seleb Lee Dong Hwi dan Jung Ho Yeon

lee dong hwi
Kredit: Sport Chosun

Pasangan selebriti di kehidupan nyata, Lee Dong Hwi dan Jung Ho Yeon, juga memiliki momen indah di ajang penghargaan bergengsi ini.

Jung Ho Yeon tampil sebagai pembawa acara penghargaan, bersama Goo Kyo Hwan. Kamera menyorot Lee Dong Hwi yang tersenyum cerah pada sang kekasih.

Saat Jung Ho Yeon melakukan kesalahan ketika berbicara dengan Goo Kyo Hwan, ekspresi bahagia Lee Dong Hwi juga terekam di layar, membuat semua orang terkagum-kagum.

Pasangan seleb ini telah menjalin hubungan publik sejak 2016. Secara khusus, Lee Dong Hwi juga mengantongi trofi Aktor Pendukung Terbaik untuk drama kriminal “Big Bet”, yang dinobatkan sebagai Drama Terbaik 2023.

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here