Tembus 300 Ribu Penonton, Almarhum Ungguli 6 Film Indonesia 2025 Lain

Film Almarhum semakin mengukuhkan posisinya sebagai film Indonesia 2025 terlaris, setidaknya hingga pekan kedua Januari. Almarhum mengungguli enam film Indonesia 2025 lainnya.

Pekan kedua Januari, bioskop Tanah Air diramaikan empat film Indonesia baru yakni Almarhum, Ketindihan, Ambyar Mak Byar, dan Elang.

Empat film itu melengkapi tiga film Indonesia lainnya yang sudah lebih dulu rilis pada Kamis (2/1) yaitu Utusan Iblis: Dia Yang Berada di Antara Kita, Zanna: Whisper of Volcano Isles, dan Ajian Maut.

Menariknya, hanya ada satu film yang berhasil meraup 300 ribu lebih penonton. Yaitu Almarhum. Mengutip Instagram @almarhumfilm, Senin (13/1), hingga hari ke-4 tayang, film ini telah meneror 335.721 penonton.

Terbanyak kedua diraih film Utusan Iblis. Film yang dibintangi Shareefa Danish, Dimas Aditya, dan Cindy Nirmala, melansir aplikasi Cinepoint, menyerap 146.476 penonton.

Tempat ketiga menjadi milik film Ambyar Mak Byar. Film yang menampilkan Happy Asmara dan Gilga Sahid mengantongi 65.428 penonton.

Film Zanna: Whisper of Volcano Isles terbanyak keempat. Film produksi MNC Pictures dan MNC Animation memperoleh 35.993 penonton. Selisih tipis dari film Ketindihan.

Film karya sineas Dyah Sunu Prastowo dengan Haico Van der Veken dan Kevin Ardilova sebagai bintang utamanya menghimpun 32.020 penonton.

Dua film lainnya, Ajian Maut dan Elang, tampaknya tidak mampu berbicara banyak. Di beberapa kota bahkan dua film itu sudah turun layar, tidak mampu bertahan lebih lama di bioskop.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here