Dai Gao Zheng, aktor Tiongkok satu ini terkenal dengan short drama dan adegan-adegan pilihannya yang selalu HOT, bikin susah move-on. Belum lagi, selalu menyorot otot-otot tubuhnya yang menggiurkan. Sebut saja drama-drama pendeknya; Maid’s Revenge, Bride Revenge, Forever Love, semuanya tak luput dari adegan panas.
Nah, di awal tahun 2025 ini, tepatnya pada 14 Januari lalu, Dai Gao Zheng kembali beraksi lewat drama terbarunya, She Rides The Wind, bersama He Hua. Kali ini mengususng genre romance fantasy, di platform streaming YOUKU.
She Rides the Wind menceritakan kisah cinta Qin Nan dari keluarga Qin dengan Fu Yun Lan, yang berawal dari balas dendam.
Saat akan menjabat sebagai CEO Qin Corporation, Qin Nan menemukan fakta mengejutkan bahwa suaminya Luo Shen selingkuh dengan Tong Qian, sekretaris ayahnya.
Ternyata pengkhianatan Tong Qian dan Luo Shen, mendorong Qin Nan ke ambang keputusaan, hingga membuatnya balas dendam.
Qin Nan bertekad untuk mengungkap kebenaran di balik situasi genting Qin Corporation, demi memperkuat posisinya ia memperkerjakan Fu Yun Lan.
Fu Yun Lan adalah Chief Technology Officer Simulation Cabin, berkat kerja sama mereka berdua, keduanya berhasil menggagalkan jebakan yang dibuat Tong Qian dan Luo Shen berulang kali.
Dalam perjalanan balas dendam, Fu Yun Lan dan Qin Nan jatuh cinta satu sama lain dan menjalin romansa.
Hingga Qin Nan menemukan bukti penggelapan dana yang dilakukan Tong Qian dan Luo Shen, serta berhasil mendepak mereka dari Qin Corporation.
Belakangan terungkap alasan Fu Yun Lan bergabung dengan Qin Corporation adalah untuk melakukan penyelidikan saudara perempuannya, Fu Yun Ya yang meninggal dunia. Kemungkinan bahwa Qin Nan terlibat dalam kematian suadaranya, membuat cinta yang tumbuh tadi menjadi ajang pembalasan dendam. Terlihat kompleks, namun sebenarnya hanyalah kesalah pahaman.
Akhirnya Qin Nan dan Fu Yun Lan melakukan penyelidikan, hingga mendapatkan bukti kejahatan Zhao Zhi Cheng, yang merupakan mitra bisnis Qin Corporation.
Terungkap bahwa sebelum Fu Yun Ya tewas, ia pernah mendapatkan perlakuan tidak senonoh oleh Zhao Zi Cheng hingga membuatnya menghabisi nyawanya sendiri.
Rupanya pencarian Fu Yun Lan untuk balas dendam, menempatkan Qin Nan dalam bahaya besar hingga mempertaruhkan nyawanya demi menyelamatkannya.