Kabar gembira, Robert Pattinson bakal muncul di acara Variety Show Korea yang cukup populer, Running Man. Bintang Twilight Saga itu bakal tampil sebagai kameo, sejalan dengan jadwal promosi film terbarunya bersama Joon-Ho, Mickey 17, di Korea Selatan.
Keterlibatan Robert Pattinson di Running Man ini telah dikonfirmasi oleh pihak perwakilan acara tersebut, dan dipastikan episode dimana Robert Pattinson hadir sebagai kameo, akan tayang pada 9 Februari 2025.
“Robert Pattinson tidak muncul sebagai tamu resmi. Ia kebetulan melewati lokasi syuting Running Man, kenapa tidak sekalian muncul sejenak?” terang pihak produksi Running Man.
Saat itu, diketahui Robert Pattinson berkunjung ke Korea Selatan untuk promosi film terbarunya berjudul Mickey 17. Film ini menjadi kolaborasi perdananya bersama Bong Joon-ho.
Pada Senin (20/1), Pattinson berada di Seochon untuk mengikuti sesi preview footage Mickey 17, diikuti konferensi pers dengan media lokal Korea Selatan.
Ini juga sekaligus menjadi kali pertama sang aktor melakukan promosi di Korea Selatan. Robert Pattinson mengaku heran , kenapa selama ini tidak pernah menyambangi Korea untuk promosi film.
“Saya tidak mengerti bagaimana saya tidak pernah sempat datang ke Seoul,” ujar Pattinson, seperti diberitakan Newsen via Naver pada Selasa (21/1).
Film Mickey 17 menjadi proyek terbaru Bong Joon-ho setelah Parasite (2019) yang mencetak banyak rekor, termasuk membawa piala Best Picture, Best Director, dan Best Screenplay Piala Oscar 2020.
Selain Robert Pattinson, sederet aktor Hollywood juga bergabung dalam Mickey 17. Beberapa di antaranya, Mark Ruffalo, Naomi Ackie, hingga Toni Collette. Mickey 17 dijadwalkan tayang di Korea Selatan pada 28 Februari, kemudian tayang di Amerika Utara pada 7 Maret. Sementara itu, jadwal rilis Mickey 17 di Indonesia belum dikonfirmasi.