Main Ke Dufan Lagi di Masa New Normal

Setelah ratusan purnama menunggu Rangga eh maksudnya PSBB, akhirnya penantian itu datang juga! Yes, apalagi kalau bukan menunggu waktu yang tepat untuk datang kembalk ke taman rekreasi kesayangan seluruh kita semua, Dufan 🙂 Sejak Masa Pembatasan Skala Sosial diberlakukan di Ibukota tercinta kita ini tahun 2020 lalu, banyak tempat rekreasi yang menutup sementara tempat usahanya termasuk Kawasan Ancol. Belum lagi pandemi yang tidak usai-usai ini, tempat rekreasi harus bolak balik mengikuti peraturan buka tutup jam operasional bahkan setelah masa Transisi. Alhamdulillah sejak Oktober 2020, tempat ini sudah mulai dibuka dengan hari dan jam tutup buka yang lebih stabil tapi dengan sejumlah peraturan yang ketat di era New Normal.

Saya sempat mencari tahu dulu apa saja sih syarat untuk masuk ke area itu di era social distancing ini. Buat emak-emak sekalian, ngumpul yuk, ada sharing cerita dan tipsnya sedikit Bund, supaya perencanaan dan pelaksanaan piknik bersama seluruh anggota keluarganya lancar 

Hal paling pertama yang harus sudah dipegang adalah tiket masuk ; mulai dari tiket gerbang, tiket kawasan, tiket. Semua ini harus dibeli secara daring atau online. Jangan terlalu mumet karena ada di web resmi Ancol ( https://www.ancol.com/) atau di aplikasi T******A.com,  T***T.com dan sejenisnya. Hal ini dilakukan untuk mengurangi kemungkinan penyebaran virus lebih lanjut lewat alat transaksi seperti uang. Untuk pemesanan lewat website ini sangat fleksibel karena kita bebas memilih tanggal yang diinginkan untuk datang, asyik kan! Nah, bagian yang paling gak asyik tentu bagian bayarnya ya Bun! Jangan memble, dulu karena metode pembayaran juga variasi, tinggal pilih mulai dari transfer Bank atau Kartu Kredit dari berbagai Bank, atau dapat juga membayar di Alfamart / Indomart. Begitu semua urusan pembayaran selesai, tiket dalam bentuk PDF akan meluncur ke email, dan jangan lupa disimpan untuk bukti masuk. Waktu kita sampai di lokasi nanti, para petugas akan meminta bukti tiket tersebut dan melakukan scan di tempat. Cukup diperlihatkan di HPnya saja tidak perlu sampai di print segala. Sampai di kawasan Dufan harus diperhatikan juga pintu masuk karena selama masa pandemi ini, akses yang biasanya dibuka dialihkan jadi bisa ditanyakan kepada petugas yang sedang berjaga di sana.

Hari H sudah tiba, rasa senang dan was-was campur aduk jadi satu! Tenang aja Bund, selama kita membawa banyak Masker dan Hand Sanitizer, dijamin semua berjalan lancar 🙂  Para petugas di Dufan sendiri sudah diberikan briefing ketat dari Manajemen agar pengunjung nyaman dan aman selama menunggu sampai ketika menikmati permainan. Di setiap tempat antri kita akan diberikan batasan jarak menunggu dan para petugas tidak akan bosan mengingatkan agar senantiasa menjaga jarak antara pengunjung satu dengan yang lainnya. Bahkan tidak jarang petugas akan menegur bila ada yang bercakap-cakap selama antri atau bahkan sampai makan minum sekalipun! Buat para bunda tolong dipatuhi ya peraturannya karena petugasnya bisa jadi galak dan tegas juga loh, salut! Pada antrian selama new normal ini sepertinya bisa terbilang agak lebih lama, dikarenakan kapasitas permainan sudah tidak bisa full seat seperti dulu lagi. Tiap permainan hanya boleh diisi sebanyak 50 persen saja, membuat daya tampung menjadi berkurang. Setiap bangku yang tidak boleh diisi pun akan ditandai marka silang dan wajib dikosongi. Buat informasi saja, ternyata pihak, Dufan belum mengoperasikan semua wahana, sehingga masih banyak juga yang tutup. Untuk list wahana yang buka adalah dibawah ini :

1. Kereta Misteri
2. Niagara-gara
3. Istana Boneka
4. Alap-alap
5. Tornado
6. Turangga-rangga
7. Bianglala
8. Gajah Bledug
9. Kora-kora
10. Hysteria
11. New Ontang-anting
12. Paralayang
13. Turbo Drop
14. Kolibri
15. Baling-baling
16. Rajawali
17. Arung Jeram
18. Halilintar
19. Simulator

Walaupun begitu, Ketika Saya kesana tetap saja antrian tiap wahana mengulur panjang, jadi tidak berasa seperti sedang di ada di Era Pandemi. Mungkin karena banyak orang yang sudah kangen sekali dengan Dufan!  Kalau sudah puas bermain dan terasa lapar dan dahaga, kios makanan, cemilan dan minuman ternyata sudah banyak yang buka kembali juga. Kenyataannya di setiap kedai antriannya memanjang, agak lama dan kurang menjaga jarak. Untuk menghindari kerumunan yang terlalu berlebihan, bawa bekal dari rumah ternyata bisa menjadi solusi jitu untuk hal ini. Banyak spot kosong diseluruh penjuru tempat ini yang masih agak longgar, seperti bangku-bangku dipojokan yang bisa dimanfaatkan buat buka bekal tanpa harus pakai acara lama. Buat yang mau mengerjakan kewajiban lima waktunya, disarankan membawa peralatannya sendiri ya bun, sajadah, mukena dan sarung pribadinya masing-masing. Untuk WC dan toilet disarankan membawa semprotan toilet, tissue basah dan tissue kering karena sepertinya untuk kelengkapan disini sedikit kurang dan masih bisa ditingkatkan lagi. Obat-obatan pribadi, sunblock, payung dan kacamata hitam juga sudah pasti barang wajib untuk dibawa serta supaya semakin nyaman main seharian. Kalau sedang asyik main, jangan lupa cek-cek waktunya juga ya karena sejak peraturan baru keluar, jam operasional Dufan ini adalah 10.00-17.00 WIB saja, dan untuk penukaran tiket terakhir adalah jam 16.00 WIB.  Gak lucu ya Bund, kalau kita sampai terkurung di taman ini hehhe. Yuk, cuss! See You There!

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here