D.O. EXO Berbagi Cerita tentang Album Solo Perdananya, Emphaty

Hari ini Senin (26/7), Doh Kyung Soo atau yang lebih dikenal dengan nama panggung D.O., anggota boy group populer EXO, meluncurkan mini album solo perdananya, Emphaty, yang berisi total 8 lagu, termasuk di dalamnya 6 lagu baru dan 2 lagu bonus.

Melalui sebuah wawancara, D.O. berbagi cerita tentang perasaannya terhadap perilisan album solo pertamanya. Dia berkata, “Rasanya benar-benar baru. Saya dulu bernyanyi dengan para anggota EXO, tapi kali ini saya harus bernyanyi sendiri, jadi ada beberapa kesulitan. Namun, bagaimanapun juga rasanya membahagiakan untuk memiliki pengalaman yang unik dan menyenangkan. Saya penasaran apa yang akan orang pikirkan tentang album saya.”

Ketika ditanya mengapa dia menamai mini albumnya Emphaty, pria berusia 28 tahun ini menjawab, “Ada kalanya saya tidak bisa memahami kata ’empati’, tapi saya merasa ada banyak energi di dalam kata itu. Jadi, karena saya telah mengalami energi yang baik dan berpengaruh, saya memutuskan untuk mengambil tema empati dengan keinginan untuk memberikan perasaan yang sama kepada para penikmat lagu saya.”

D.O. juga berbagi tentang apa yang menjadi fokus utamanya saat mempersiapkan album ini dan mengapa dia memilih untuk mengisinya dengan musik akustik. Dia menjelaskan, “Karena ini adalah album solo pertama saya, saya pikir saya harus fokus memainkan musik yang saya inginkan. Secara pribadi, saya sangat menyukai suara gitar akustik, dan saya merasa nyaman mendengarkannya, jadi saya memutuskan untuk melakukan apa yang saya suka.”

Mengenai singel utamanya Rose, D.O. berkisah, “‘Rose adalah lagu bergenre folk akustik dengan ritme gitar yang menyegarkan, dan poin kunci dari lagu ini adalah memiliki melodi yang mudah dan dapat dinyanyikan oleh siapa pun.”

D.O. menulis lirik untuk lagu Rose dan I’m Fine. Dia berkomentar, “Setelah memutuskan tema album adalah empati, salah satu hal yang saya pikirkan adalah bahwa cinta merupakan emosi yang dapat dirasakan oleh siapa pun, dan saya merasa akan menyenangkan jika lagu saya dapat menghibur orang lain seperti lagu saya sebelumnya That’s Okay, jadi saya mencoba menuliskan sendiri liriknya.”

Lagu lainnya yang terdapat dalam side B album Emphaty, I’m Gonna Love You adalah lagu lainnya yang diiringi suara gitar berirama dan menampilkan rapper baru yang berhasil mencuri perhatian publik Korea Selatan baru – baru ini, Wonstein. Ketika ditanya bagaimana rasanya bekerja dengan Wonstein, sang idola berkomentar, “Ketika saya pertama kali mendengar I’m Gonna Love You, satu-satunya orang yang ada dalam pikiran saya adalah Wonstein. Saya sangat bersyukur dia bersedia berpartisipasi dalam lagu itu. Ini pertama kalinya saya mengerjakan sesuatu seperti ini, semuanya merupakan sebuah pengalaman yang baru dan menyenangkan.”

D.O. tidak hanya menyanyikan Rose dalam lirik berbahasa Korea, tapi juga menampilkannya dalam versi bahasa Inggris, selain lagu It’s Love yang juga ia nyanyikan dalam bahasa Spanyol dengan judul Si Fueras Mía. Terkait hal tersebut, dia berkata, “Ketika saya pertama kali mendengar lagu-lagu itu, trek panduannya dalam bahasa Inggris dan Spanyol, tapi lirik dan getarannya terasa hebat, jadi aku ingin menyanyikannya untuk semua orang.”

Terakhir, D.O. memberikan pesan kepada para penggemarnya. Dia berbagi, “Halo, ini D.O. Saya menyapa kalian dengan album solo saya. Ini album solo pertama saya, jadi saya sangat gugup dan bersemangat. Saya bekerja keras untuk membuatnya sehingga kalian dapat merasakan energi yang positif saat mendengarkan lagu saya, jadi saya harap kalian akan bahagia. Pastikan untuk selalu makan dengan baik, dan jagalah kesehatan. Terima kasih.”

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here