5 Fakta Park Solomon, Bintang All of Us Are Dead yang Bikin Netizen Klepek-Klepek

park solomon all of us are dead

Park Solomon atau juga akrab disapa Lomon ini adalah aktor muda Korea Selatan berdarah Uzbekistan yang baru-baru ini muncul di drama All of Us Are Dead sebagai Lee Su Hyeok. Park Solomon sukses mengambil hati netizen lewat perannya sebagai Lee Su Hyeok yang rela menjadi garda terdepan untuk melindungi teman-temannya dari serangan zombie.

Kenalan lebih dekat yuk dengan Park Solomon lewat deretan fakta di bawah ini.

1. Memulai karirnya sebagai aktor di tahun 2014

All of Us are Dead bukan serial pertama yang dibintangi Park Solomon. Aktor berusia 22 tahun tersebut mulai membintangi drama pada 2014 yang bertajuk “Bride of the Century”. Setahun setelahnya, Park Solomon mengambil peran sebagai Ma Do Hyun versi muda di serial besutan MBC bertajuk “The Legendary Witch”. 

Melalui proyek tersebut namanya kian populer di kalangan masyarakat Korea dan akhirnya mulai dilirik untuk membintangi sejumlah drama, di antaranya Doctors (2016), Shopping King Louie (2016), dan The Guardians (2017). Park Solomon mendapatkan peran utamanya lewat drama “Sweet Range” yang tayang pada 2017 dan membintangi film pertamanya “Horror Stories 3” pada 2016, kemudian menjadi salah satu peran dalam film “Ghost Machine” yang tayang pada 2018.

Aktor yang berada di bawah naungan Sidus HQ Entertainment itu juga tercatat pernah membintangi drama China bertajuk “Lookism” pada tahun 2019, sebelum akhirnya mengambil peran Lee Su Hyeok di serial All of Us are Dead.

2. Park Solomon lulus dari SMA Apgujeong, salah satu sekolah menengah yang banyak mencetak alumni dari kalangan artis ternama Korea Selatan

Aktor kelahiran 11 November 1999 ini menyelesaikan studinya di SMA Apgujeong di kawasan Gangnam, Seoul. Kawasan sekolah Park Solomon dikenal kawasan elit dan mendapatkan julukan Beverly Hills of Korea.

Banyak sejumlah idol KPop yang lulus dari SMA Apgujeong antara lain Nayeon Twice, Zuho SF9, dan Kwon Hyun Bin. Park Solomon sendiri belajar akting dari Ahn Hyuk Mo, direktur akademi akting Sidus HQ yang pernah mengajar personel Girls’ Generation, Siwon Super Junior dan Song Joong Ki.

3. Proyek baru Park Solomon bintangi Drama bertema school life garapan Disney+ 

Park Solomon dikonfirmasi akan membintangi drama Korea garapan Disney+ bertajuk “Third Person Revenge”. Aktor berdarah Uzbekistan ini akan beradu akting dengan Shin Ye Eun. Drama yang dikonfirmasi akan memiliki 16 episode ini mengangkat genre school life yang akan mengusung cerita misteri pembunuhan.

“Third Person Revenge” berkisah tentang seorang siswi SMA yang mencari pembunuh di balik kematian saudara kembarnya. Lekat dengan image anak sekolah, baik Shin Ye Eun dan Park Solomon akan kembali berperan sebagai pemeran utama anak SMA.

4. Tidak bisa berhenti menangis karena perannya menjadi Lee Su Hyeok di All of Us Are Dead

Park Solomon mengaku sangat emosional kala berakting dalam serial All of Us Are Dead. Ia bahkan tidak berhenti menangis setiap usai mengucapkan selamat tinggal kepada temannya yang akan berubah menjadi zombie.

“Saya tidak bisa berhenti menangis. Saya rasa itu normal karena saat itu saya terlalu menghayati peran dan keadaan kami pun sangat dekat,” kata Park Solomon di konferensi pers virtual All of Us Are Dead, Rabu, 26 Januari.

5. Harus terapi Akupuntur karena banyak beradegan aksi di All of Us Are Dead

Lomon juga sempat istirahat selama tiga hari dengan tidur di kasur saja. Hal ini disebabkan karena training spesial yang ia lakukan bersama Yoon Chan Young dan Yoo In Soo. Training ini dibuat karena ketiganya memiliki banyak adegan aksi sepanjang serial.

“Saat itu saya ingin muntah tapi saya berusaha biar tidak muntah. Saya bilang saya baik-baik saja tapi pada akhirnya saya istirahat di kasur selama 3 hari. Saya juga sempat pergi ke akupunktur,” ucap Lomon.

Demikian fakta menarik dari Park Solomon. Nantikan drama terbaru Park Solomon dan Shin Ye Eun, Third Person Revenge di Disney+ Hotstar

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here