10 Besar Rating TV Sabtu, 1 April 2023: SCTV Lagi-lagi Mendominasi

cinta setelah cinta

Ramadan ini 2 stasiun televisi bersaing ketat memperebutkan perhatian pemirsa lewat program-program unggulannya. Mereka adalah SCTV dan MNCTV. Dalam daftar 10 besar rating untuk tayangan Sabtu (1/4), dua stasiun televisi tersebut masing-masing berbagi 3 dan 4 program.

Puncak daftar rating menjadi milik sinetron Cinta Setelah Cinta SCTV. Sinetron produksi Sinemart itu meraih TVR 5,7 dengan audience share 22,8 persen. Disusul program Rangkaian Berbuka Puasa MNCTV di peringkat runner up dengan TVR 5,4 dan audience share 18,8 persen. 

Bidadari Surgamu yang sepanjang pekan lalu begitu mendominasi harus puas berada di tempat ketiga. Sinetron yang menandai comeback Rizky Nazar dan Salshabilla Adriani di layar SCTV itu mengumpulkan TVR 5,2 dengan audience share 19,0 persen. 

Diikuti program Animasi Entong MNCTV di peringkat 4 dengan TVR 4,8 dan audience share 16,7 persen. Takdir Cinta Yang Kupilih SCTV menempati posisi 5 dengan raihan TVR 4,5 dan audience share 21,8 persen. Tempat keenam dihuni program Mengetuk Pintu Hati SCTV (3,9/15,0).

Buka Puasa Bareng Upin & Ipin MNCTV mengungguli Para Pencari Tuhan Jilid 16 Kiamat Semakin Dekat dan Magic 5 Indosiar yang mendiami peringkat 8 dan 9, dengan selisih tipis. Upin & Ipin mengantongi TVR/share 3,9/14,6 sementara Para Pencari Tuhan 3,5/25,8 dan Magic 5 3,5/12,1. 

Preman Pensiun 8 yang menemani sahur pemirsa setia RCTI berada di undakan 10, unggul atas Ikatan Cinta yang kembali menyuguhkan konflik antara Aldebaran vs Nino di peringkat 11 dengan TVR/share 3,3/13,3. Sama dengan perolehan Family 100 MNCTV di peringkat 12.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here